Fiberglass Ground Tank Sebagai Solusi Dalam Penyediaan Air

Fiberglass Ground Tank

Fiberglass Ground Tank merupakan solusi untuk membantu dalam kasus penyediaan air.

Terlebih apabila terdapat penampung yang aliran airnya tidak konstan atau hanya mengalir dengan volume yang sedikit dalam satu waktu.

Yang tentunya akan sangat mempengaruhi suplai air yang dibutuhkan.

Maka dari tangki tanam atau fiberglass ground tank hadir sebagai tangki cadangan air yang bisa gunakan untuk keperluan sehari-hari.

Walaupun aliran air di tempat tinggal sedang mengalami masalah kurang lancar atau sangat kecil alirannya. 

Dengan menggunakan tangki tanam ini kita tidak perlu lagi mencari persediaan air apabila aliran air di perumahan atau di area tempat tinggal kita sedang mengalami masalah serta alirannya yang rendah dan sedikit.

Karena tangki tanam dapat dilengkapi dengan pelampung yang otomatis akan terisi ketika air di dalam tangki berkurang dan akan menutupi dengan sendirinya saat tangki tanam sudah penuh.  

Fiberglass Ground Tank adalah tangki tanam yang dilengkapi dengan struktur tulangan yang dirancang khusus di bagian luar, berguna untuk melindungi tekanan tanah agar tidak mengalir atau tenggelam ke dalam tanah.

Karena dilindungi oleh tulangan vertikal di kedua sisi.

oleh karena itu sangat kuat dan tahan lama terhadap tekanan bumi dan dari luar.

 

Keunggulan Fiberglass Ground Tank

Berikut adalah beberapa keunggulan dari fiberglass ground tank:

  1. Tahan Terhadap Korosi: Salah satu keunggulan utama dari fiberglass ground tank adalah tahan terhadap korosi. Bahan fiberglass tidak terpengaruh oleh reaksi kimia yang dapat merusak logam, seperti oksidasi dan karat. Oleh karena itu, fiberglass ground tank dapat bertahan lebih lama dan membutuhkan biaya perawatan yang lebih rendah.
  2. Kuat dan Tahan Terhadap Tekanan: Fiberglass ground tank memiliki sifat mekanik yang kuat dan tahan terhadap tekanan. Bahan fiberglass memiliki kekuatan yang tinggi dan tidak mudah pecah atau retak bahkan dalam kondisi suhu yang ekstrem.
  3. Ringan dan Mudah Dipindahkan: Fiberglass ground tank ringan dan mudah dipindahkan. Dibandingkan dengan tangki logam atau beton, fiberglass ground tank lebih ringan dan mudah dipindahkan ke lokasi yang diinginkan. Hal ini dapat memudahkan instalasi dan perawatan.
  4. Tahan Lama dan Membutuhkan Biaya Perawatan yang Rendah: Karena tahan terhadap korosi dan memiliki ketahanan mekanik yang tinggi, fiberglass ground tank dapat bertahan lama dan membutuhkan biaya perawatan yang lebih rendah dibandingkan dengan tangki dari bahan lainnya.
  5. Tahan akan sinar ultraviolet: Tangki tanam berbahan fiberglass ini memiliki sifat anti ultraviolet. Kebanyakan tangki pada umumnya yang terbuat dari besi akan berkarat jika terkena sinar matahari secara terus menerus sehingga berakibat pada kualitas air. Namun dengan menggunakan tangki pendam dari fiberglass ini Anda tidak perlu khawatir dengan kualitas air karena fiberglass akan menjaga kualitas dan keamanan air dari sengatan sinar ultraviolet.
  6. Ramah Lingkungan: Fiberglass ground tank terbuat dari bahan yang lebih ramah lingkungan dan dapat didaur ulang kembali. Selain itu, bahan ini tidak beracun dan aman digunakan dalam berbagai aplikasi.

Fiberglass Ground Tank

 

Geopipe Sebagai Material Pengolah Limbah

Geopipe Si Material Tahan Korosi dan Solusi Pengolahan Limbah

"Geopipe"

PENDAHULUAN

Geopipe merupakan salah satu material  geosynthetics berupa pipa yang terbuat dari HDPE (High Density Polyethylene) yang berbentuk bulat, memiliki ruas (corrugated) dan juga berlubang. High Density Polyethylene atau yang disebut HDPE sendiri merupakan polietilen termoplastik yang terbuat dari minyak bumi. HDPE memiliki sifat tahan korosi dan dapat digunakan pada semua jenis air, air dari limbah industri merupakan salah satu contohnya.

SEKILAS TENTANG HDPE

Selain tahan korosi dan dapat digunakan pada semua jenis air HDPE juga memiliki sifat lainnya, seperti mudah meleleh dan dibentuk, memiliki rasio yang padat, dan mudah untuk di daur ulang. 

Dari sifat-sifatnya tersebut lah membuat HDPE laris manis di berbagai industri, mulai dari industri makanan dan minuman, industri pengolahan kimia, industri farmasi dan Kesehatan, industri maritim, dan tak lupa juga industri konstruksi yang biasa memanfaatkannya menjadi pipa seperti geopipe.

Kembali membahas geopipe yang pada umumnya akan dikombinasikan dengan material non-woven geotextile dan juga dengan kerikil/gravel, yang di mana material non-woven geotextile akan berperan sebagai filter dan kerikil berperan sebagai pembantu untuk pengumpul air, didukung karena adanya sifat kerikil yang tingkat permeabilitasnya sangatlah baik.

Geopipe juga biasanya diaplikasikan sebagai sub drainase pada jalan raya, di bawah lapangan rumput, lapangan sepak bola, dan lain sebagainya.

"Geopipe"

PENGAPLIKASIAN TEKNIK GEOPIPE

Dapat diaplikasikan sebagai apa saja sih geopipe?

  • Struktur drainase di bawah lapangan bola
  • Struktur drainase di bawah lapangan golf
  • Sistem pertanian, agriculture, irigasi
  • Drainase untuk dinding penahan tanah/retaining wall
  • Jalan Raya
  • Switch Yard
  • Dapat digunakan sebagai pipa ground anchor

KEUNTUNGAN MENGGUNAKAN GEOPIPE

  • Kecepatan penyerapan air tanah atau air hujan yang baik
  • Karena memiliki karakteristik yang beruas-ruas (corrugated) membuatnya kuat terhadap beban berat
  • Sistem lubang yang sangat seragam, fleksibel dan memiliki harga yang murah
  • Ketahanannya terhadap korosi dan bahan kimia (chemical)
  • Ukurannya yang panjang sehingga memudahkan dalam proses pemasangan
  • Sistem penyambungan yang sangat mudah
  • Tersedia dalam berbagai ukuran yang dapat menyesuaikan dengan kebutuhan yang ada di lapangan
  • Bentuknya yang berupa gulungan memudahkan dalam proses pengiriman (delivery)

 

 

Pengaplikasian Fiber Tank dalam Industri Air dan Air Limbah

Pengertian Fiber tank

Fiber tank adalah jenis tangki yang terbuat dari bahan serat kaca atau komposit serat kaca. Tangki ini dirancang khusus untuk penyimpanan berbagai jenis cairan, termasuk air, bahan kimia, dan bahan bakar. Fiber tank memiliki keunggulan dibandingkan dengan tangki yang terbuat dari bahan lain seperti baja atau plastik, termasuk kekuatan yang tinggi, ketahanan terhadap korosi, ringan, dan tahan terhadap suhu ekstrem. Tangki serat kaca juga memiliki daya tahan yang baik terhadap tekanan internal dan eksternal, serta umur pakai yang panjang.

Salah satu kelebihan utama dari tangki serat kaca adalah ketahanannya terhadap korosi. Tangki serat kaca ini dapat menjadi alternatif yang lebih tahan lama dan awet. Selain itu, tangki ini juga lebih ringan daripada tangki baja. Hal ini memudahkan dalam transportasi dan pemasangan tangki tersebut.

"fiber tank"

Fiber tank juga lebih fleksibel dalam desainnya. Tangki ini memiliki fleksibilitas dalam pembuatan bentuk dan ukuran, berbeda dengan tangki baja dan plastik yang memiliki bentuk yang kaku dan sulit diubah.

Pengaplikasian Fiber Tank di Industri Air dan Air Limbah

  1. Penyimpanan air: Tangki serat kaca ini sering digunakan untuk menyimpan air dalam jumlah besar. Tangki serat kaca memiliki sifat tahan korosi yang tinggi, sehingga cocok digunakan dalam penyimpanan air bersih.
  2. Pengolahan air limbah: Tangki ini juga digunakan dalam pengolahan air limbah. Tangki yang dilengkapi dengan sistem pengolahan air limbah dapat membantu memisahkan limbah dan menghilangkan bahan berbahaya dari air limbah.
  3. Tangki kimia: Selain menjadi penyimpanan air fiber tank juga dapat digunakan sebagai tangki kimia. Bahan serat kaca yang digunakan dalam pembuatan tangki ini mampu menahan korosi dari bahan kimia berbahaya.
  4. Industri minyak dan gas: Material ini juga digunakan dalam industri minyak dan gas untuk penyimpanan dan transportasi bahan kimia dan minyak mentah.
  5. Penyimpanan bahan kimia: Tangki serat kaca juga dapat digunakan untuk penyimpanan bahan kimia cair atau gas dalam jumlah besar.
  6. Pengaplikasian lainnya: Selain aplikasi di atas, tangki serat kaca ini juga dapat digunakan dalam aplikasi lain seperti dalam sistem pemadam kebakaran, industri perikanan, dan sebagainya.